5 Cara Pakai Exfoliating Cream untuk Kulit Bersih dan Halus
Eksfoliasi menjadi salah satu prosedur untuk melepaskan sel-sel kulit mati, minyak berlebih atau sebum, dan kotoran dari wajah. Namun, tidak sedikit orang yang belum memahami cara pakai exfoliating cream dengan tepat agar kulit bersih dan bersinar.
Cara pakai exfoliating cream yang benar dapat mengoptimalkan proses pembersihan kulit wajah, sehingga komedo dan jerawat tidak mudah muncul. Selain itu, regenerasi sel kulit baru secara alami diharapkan dapat berjalan dengan sempurna.
Apa Itu Exfoliating Cream?
Exfoliating cream merupakan produk eksfoliasi berbentuk krim yang berfungsi menghilangkan sel-sel kulit mati menempel pada wajah tanpa perlu dibilas. Cara pakai exfoliating cream berbeda dengan physical exfoliation atau scrub yang memerlukan proses menggosok kulit hingga kotoran luruh.
Krim eksfoliasi pada dasarnya adalah inovasi pelembap yang dirancang untuk memudahkan pembersihan kulit tanpa perlu melakukan scrub wajah secara berlebihan. Oleh karena itu, mengetahui cara pakai exfoliating cream yang tepat sangat diperlukan bagi kamu yang ingin mencobanya untuk pertama kali.
Exfoliating cream biasanya diperkaya dengan kandungan bahan-bahan aktif yang bekerja secara kimiawi atau chemical exfoliating untuk mengelupas sel-sel kulit mati. Beberapa bahan aktif yang umumnya ditemui pada produk chemical exfoliating, antara lain asam alfa-hidroksi (AHA), asam beta-hidroksi (BHA), dan asam poli-hidroksi (PHA).
Manfaat Exfoliating Cream untuk Kulit Wajah
Sebelum mengetahui cara pakai exfoliating cream, tak ada salahnya bagi kamu untuk mengintip manfaat dari produk eksfoliasi yang satu ini. Berikut sederet kegunaan dari krim eksfoliasi bagi kulit wajah:
Mengangkat Sel-sel Kulit Mati
Kandungan AHA, BHA, dan PHA dalam produk krim eksfoliasi berguna untuk membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang menempel di permukaan kulit. Dengan demikian, wajah menjadi lebih cerah dan segar.
Membersihkan Pori-pori
Pori-pori yang tersumbat dapat menjadi sumber dari berbagai permasalahan kulit, seperti komedo dan jerawat. Dengan rutin memakai exfoliating cream, pori-pori yang tertutup oleh keringat, sebum, dan kotoran bisa kembali bersih.
Menghaluskan Tekstur Kulit
Dengan memahami cara pakai exfoliating cream yang tepat, tekstur kulit akan berangsur-angsur menjadi lebih halus dan lembut. Selain itu, tekstur kulit kasar dan tidak merata yang membuat siapa saja kurang percaya diri dapat diminimalisir, sehingga tampilan wajah menjadi lebih segar.
Mencerahkan Kulit
Kotoran yang terangkat melalui proses eksfoliasi dapat mengurangi tampilan kusam dan meningkatkan kecerahan kulit. Hal ini dapat terjadi karena setelah proses peluruhan sel-sel kulit mati, regenerasi sel kulit baru akan berjalan dengan optimal.
Mengurangi Flek Hitam dan Bekas Jerawat
Keberadaan noda hitam, bekas jerawat, dan hiperpigmentasi pada wajah sangat mengganggu kepercayaan diri sebagian besar kaum hawa. Dengan menggunakan exfoliating cream yang mengandung bahan-bahan aktif, flek hitam dan bekas jerawat akan berangsur-angsur samar.
Meningkatkan Penyerapan Produk Skincare
Setelah eksfoliasi, kulit akan menjadi lebih bersih, sehingga produk perawatan kulit lainnya dapat menyerap lebih baik. Akibatnya, bahan-bahan aktif pada berbagai jenis skincare, seperti serum, moisturizer, dan masker dapat bekerja lebih efektif.
Mengurangi Tanda-tanda Penuaan
Exfoliating cream dapat membantu mengurangi penampakan garis halus dan kerutan dengan merangsang produksi kolagen, sehingga wajah tampak lebih muda. Selain itu, bagi pemilik kulit berminyak, krim eksfoliasi mampu mengontrol produksi minyak berlebih yang dapat membuat tampilan wajah menjadi cerah.
Cara Pakai Exfoliating Cream dengan Aman dan Efektif
Setelah memahami pengertian dan manfaatnya, kini saatnya bagi kamu untuk menyimak cara pakai exfoliating cream yang tepat. Berikut tahapan-tahapan dan tips mengaplikasikan krim eksfoliasi untuk pertama kali:
Aplikasikan di Malam Hari
Penggunaan krim eksfoliasi di malam hari sangat dianjurkan untuk mengurangi risiko iritasi dan kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari. Selain itu, malam hari menjadi waktu terbaik ketika kulit secara alami dan aktif melakukan proses regenerasi dan perbaikan sel.
Pastikan Wajah Bersih
Untuk hasil terbaik, pastikan wajah bersih dari minyak, kotoran, dan riasan atau makeup. Kamu bisa mencuci muka terlebih dahulu menggunakan produk facial foam atau facial wash maupun melakukan double cleansing, agar penyerapan bahan aktif chemical exfoliating dapat berjalan secara optimal.
Oleskan Secara Perlahan
Lakukan tes tempel atau patch test untuk memastikan tidak ada reaksi alergi atau iritasi. Apabila tidak ada reaksi panas atau gatal, maka kamu bisa memulai untuk mengoleskan secara merata produk exfoliating cream pada wajah, tetapi hindari area sensitif seperti mulut dan mata, ya.
Gunakan Pelembap
Wajah yang telah mengalami proses eksfoliasi rentan kering atau dehidrasi, sehingga setelahnya disarankan menggunakan produk pelembap. Namun, kamu harus memastikan moisturizer yang dipilih tidak mengandung bahan-bahan yang sebaiknya tidak digunakan bersamaan dengan krim eksfoliasi, seperti retinol dan vitamin C.
Rutin Pakai Sunscreen di Pagi Hari
Wajah yang telah bersih dari sel-sel kulit mati sangat rentan iritasi dan sensitif, terutama akibat sinar matahari. Oleh karena itu, jangan lupa untuk rutin mengaplikasikan produk tabir surya setiap hari, seperti sunscreen, baik di pagi maupun siang hari.
Pakai Maksimal Dua Kali Seminggu
Selain memahami cara pakai exfoliating cream yang tepat, ada satu hal yang harus kamu ketahui, yakni jangan terlalu sering menggunakan produk eksfoliasi. Penggunaan krim eksfoliasi maksimal dua kali seminggu dianjurkan untuk menjaga kesehatan kulit dan menghindari potensi efek samping yang merugikan, termasuk iritasi dan kerusakan skin barrier.
Rekomendasi Produk Exfoliating Cream yang Aman dan Efektif
Untuk memilih produk eksfoliasi yang tepat ,memerlukan ketelitian agar wajah tidak bereaksi buruk. Salah satu merek krim eksfoliasi yang bisa kamu coba adalah Hiqween Skin Nutrition Gentle Exfoliating Cream.
Hiqween Skin Nutrition Gentle Exfoliating Cream telah memiliki izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dengan nomor registrasi BPOM NA 18210200538. Produk berukuran 20 gram ini diperkaya dengan kandungan utama mandelic acid 3%.
Untuk diketahui, mandelic acid merupakan salah satu jenis AHA dengan molekul paling besar, sehingga bersifat paling gentle untuk kulit wajah, khususnya bagi pemilik kulit sensitif. Selain itu, terdapat kandungan niacinamide dan ascorbyl glucoside yang mampu mencerahkan kulit.
Hiqween Skin Nutrition Gentle Exfoliating Cream juga dibuat dengan campuran bahan propolis extract dan seawater yang mampu mencegah timbulnya jerawat. Tak hanya itu, kedua kandungan ini terbukti ampuh dalam menjaga kelembapan kulit, mengurangi garis halus, dan mencegah komedo.
Karena mempunyai tekstur yang ringan dan tidak lengket, cara pakai exfoliating cream yang satu ini sangat mudah. Berikut tahapannya:
- Gunakan secara teratur maksimal dua kali seminggu di malam hari.
- Pastikan wajah bersih dari kotoran.
- Oleskan Hiqween Skin Nutrition Gentle Exfoliating Cream secara merata ke wajah dan leher.
- Pijat lembut dengan gerakan mengangkat atau memutar.
- Diamkan sekitar 5-10 menit.
- Usap wajah dengan kapas.
- Bilas dengan air untuk pembersihan wajah lebih optimal.
Untuk memperoleh Hiqween Skin Nutrition Gentle Exfoliating Cream, kamu bisa membelinya di Kosmetik Pedia dengan hanya menukar uang sebesar Rp100 ribuan. Segera lakukan checkout dengan klik tombol di bawah ini!