Beauty Insight

7 Perawatan Wajah Bareng Pasangan untuk Valentine yang Romantis

perawatan wajah bareng pasangan

Valentine bukan hanya tentang makan malam mewah atau bertukar hadiah spesial. Lebih dari itu, ada banyak hal unik dan romantis lainnya yang bisa kamu lakukan. Salah satu cara rayakan hari kasih sayang ini dengan berbeda adalah melakukan perawatan wajah bareng pasangan. 

Selain bikin kulit makin sehat, skincare-an bersama bisa jadi cara seru untuk quality time dan jadi ajang bonding yang menyenangkan. Tertarik? Yuk, simak sejumlah perawatan wajah bareng pasangan yang bisa kamu lakukan agar makin glowing dan makin dekat satu sama lain!

7 Perawatan Wajah Bareng Pasangan

Perawatan wajah bareng pasangan bisa jadi kegiatan seru yang nggak hanya bikin kulit lebih sehat, tapi juga bikin hubungan semakin erat. Tertarik melakukannya? Berikut beberapa langkah perawatan wajah yang bisa kamu dan pasangan coba lakukan bersama!

Kenali Tipe Kulit

Sebelum memulai perawatan wajah, hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengenali tipe kulit masing-masing. Kulit setiap orang itu berbeda, sehingga penting untuk memahami apakah kulitmu cenderung kering, berminyak, sensitif, atau kombinasi. 

Coba cek bersama pasangan dan pastikan produk yang kalian pilih sesuai dengan jenis kulit masing-masing. Misalnya, kalau pasanganmu punya kulit sensitif, pilih produk yang lembut dan bebas pewangi. Kalau kulitmu lebih berminyak, pilih pembersih yang bisa mengontrol minyak.

Baca Juga: 5 Cara Cek Jenis Kulit, Temukan Solusi Perawatan yang Tepat

Bersihkan Wajah

Langkah kedua yang nggak boleh terlewat adalah membersihkan wajah. Sebelum melakukan perawatan lebih lanjut, pastikan wajah sudah bersih dari kotoran, minyak, dan sisa makeup. Bersihkan wajah bareng pasangan dengan sabun muka atau cleansing oil yang sesuai dengan tipe kulit kalian. 

Hal ini menjadi langkah dasar yang wajib dilakukan agar produk perawatan berikutnya bisa meresap dengan maksimal. Membersihkan wajah bersama pasangan nggak cuma bikin kulit terasa segar, tapi juga meningkatkan bonding. Kegiatan ini pun bisa jadi momen lucu dan menyenangkan. 

Maskeran Bareng

Nggak ada yang lebih seru dari maskeran bareng pasangan. Pilih masker yang sesuai dengan kebutuhan kulit kalian, seperti masker wajah yang melembapkan, mencerahkan, atau mengatasi jerawat. 

Maskeran bareng nggak hanya bikin wajah lebih fresh, tapi juga jadi kesempatan untuk bersantai dan berbincang. Nikmati waktu bersama sambil menunggu masker meresap. Bonusnya, masker yang tepat bisa bantu kulit kamu dan pasangan jadi lebih bersih dan terawat.



Gunakan Eksfoliasi

Eksfoliasi atau pengelupasan kulit juga penting dalam perawatan wajah. Ini langkah yang bisa dilakukan seminggu sekali atau sesuai kebutuhan kulit. Dengan eksfoliasi, sel kulit mati bisa terangkat dan kulit jadi lebih halus. 

Coba pilih scrub lembut atau produk eksfoliasi kimia, seperti AHA atau BHA yang cocok dengan tipe kulit kalian. Lakukan eksfoliasi secara perlahan dan nikmati prosesnya bersama pasangan. Kulit yang lebih halus pasti membuat kalian merasa lebih percaya diri. 

Pakai Serum dan Moisturizer

Setelah kulit dibersihkan dan dieksfoliasi, lanjutkan dengan pemakaian serum dan moisturizer. Serum mengandung bahan aktif yang dapat menargetkan masalah kulit tertentu, seperti pencerahan atau anti-aging. Jadi, pilih serum sesuai dengan kebutuhan kulit kamu dan pasangan. Misalnya, serum yang mengandung vitamin C untuk mencerahkan atau hyaluronic acid untuk melembapkan.

Setelah serum, jangan lupa aplikasikan moisturizer untuk mengunci kelembapan dan menjaga kelembutan kulit. Moisturizer akan membuat kulit terasa halus dan kenyal. Gunakan bersama pasangan untuk memastikan kulit tetap terhidrasi dengan baik.

Baca Juga: 7 Manfaat Serum Hiqween untuk Perawatan Kulit Wajah

Aplikasikan Sunscreen

Sunscreen turut menjadi langkah perawatan yang nggak boleh dilewatkan, apalagi jika kamu dan pasangan sering beraktivitas di luar ruangan. Faktanya, perlindungan dari sinar UV sangat penting untuk memastikan kesehatan kulit tetap terjaga dan terhindar dari penuaan dini. 

Kamu bisa pilih sunscreen yang ringan dan cocok dengan tipe kulit. Sunscreen akan membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari yang bisa menyebabkan flek hitam dan kerutan.

Lakukan Rutin

Perawatan wajah bareng pasangan nggak cuma sekali dua kali. Supaya hasilnya maksimal, lakukan perawatan secara rutin. Coba buat jadwal perawatan wajah bersama setiap minggu atau bulan. Ini nggak hanya menjaga kulit kalian tetap terawat, tetapi juga menjadi cara seru untuk mempererat hubungan.

Dengan merawat kulit secara rutin bersama pasangan, kalian bisa menikmati waktu berkualitas yang bikin hubungan semakin harmonis. Selain itu, kulit yang sehat dan glowing akan membuat kalian merasa lebih percaya diri, baik itu saat bersama pasangan atau di luar. 



Rekomendasi Skincare untuk Quality Time Bareng Pasangan

Setelah tahu apa saja langkah perawatan wajah bareng pasangan yang bisa kamu lakukan, penting juga untuk menemukan produk yang tepat. Terkait itu, berikut rekomendasi skincare untuk quality time bareng pasangan yang bisa kamu coba! 

Moriganic Mugwort Facial Wash

Moriganic Mugwort Facial Wash adalah pembersih wajah yang diformulasikan sesuai pH alami kulit sehingga mampu membersihkan kulit secara maksimal tanpa merusak skin barrier. Dengan kandungan utama ekstrak mugwort, produk ini pun berfungsi sebagai antibakteri, anti-inflamasi, dan antijamur. Ini membuatnya cocok digunakan untuk kulit sensitif dan berjerawat. 



White Story Advance Niacin Bright Gel Mask

White Story Advanced Niacin Bright Gel Mask membantu membersihkan pori-pori dari kotoran dan minyak, sekaligus mencerahkan kulit. Dengan kandungan niacinamide, panthenol, dan hyaluronate, masker ini mampu melembapkan, menenangkan kemerahan akibat iritasi, dan merawat kehalusan serta kekenyalan kulit. 

Hiqween Gentle Exfoliating Cream

Hiqween Gentle Exfoliating Cream adalah krim eksfoliasi dengan kandungan mandelic acid 3%, sehingga ampuh mengangkat sel kulit mati tanpa iritasi. Diperkaya dengan niacinamide, vitamin C, propolis extract, dan sea water, produk ini membantu mencerahkan, melembapkan, mencegah jerawat, dan mengurangi garis halus. 




Vestme Whitening Serum

Vestme Whitening Serum hadir dengan niacinamide 3%, DNA salmon, dan kolagen untuk mencerahkan, menutrisi kulit, dan membuat wajah tampak glowing alami. Skincare untuk perawatan wajah bareng pasangan ini juga mengandung hyaluronic acid dan salicylic acid yang membantu menghidrasi, menyamarkan noda, serta menjaga kulit tetap kenyal dan sehat. 

Optimize Shine Hydrating Beauty Moisturizer

Optimize Shine Hydrating Beauty Moisturizer adalah pelembap ringan yang cepat meresap dan memberikan kelembapan mendalam berkat kombinasi 2 jenis hyaluronic acid dan 6 jenis hyaluronate. Produk ini juga membantu melindungi skin barrier, menenangkan kulit iritasi, dan menjaga kulit tetap lembut serta halus. 



Moriganic Sunscreen UV Watery Sun Cream 

Dengan SPF 50 PA++++, Moriganic Sunscreen UV Watery Sun Cream ampuh melindungi kulit dari sinar UV sambil mencerahkan dan melembapkan. Sunscreen ini juga mengandung licorice, salmon DNA, dan hyaluronic acid, sehingga dapat membantu menjaga elastisitas kulit dan memberikan hidrasi mendalam. Formulanya pun bebas paraben dan mineral oil sehingga ideal untuk kulit berjerawat dan sensitif. 

Temukan Skincare untuk Quality Time Bareng Pasangan di Kosmetikpedia

Perawatan wajah bareng pasangan kini bisa jadi cara seru untuk menghabiskan waktu. Dengan skincare yang tepat, kalian bisa menikmati quality time sambil menjaga kesehatan kulit bersama.

Kalau kamu berencana untuk mulai lakukan kegiatan ini, kamu bisa temukan beragam koleksi skincare terbaik di Kosmetikpedia untuk perawatan wajah bareng pasangan. Klik tombol di bawah untuk mendapatkan produk yang kamu inginkan dan siap-siap glowing berdua dengan pasangan.