Product Reviews, Beauty Insight

Apakah Somethinc Sudah BPOM? Cek Fakta Sebenarnya, Yuk!

apakah somethinc sudah bpom

Saat memilih produk kecantikan, keamanan tentu menjadi prioritas utama. Salah satu cara memastikan suatu produk aman digunakan adalah dengan mengecek apakah sudah terdaftar di BPOM atau belum. Nah, sebagai brand kecantikan yang populer di Indonesia, Somethinc sering kali mendapat pertanyaan mengenai legalitas dan keamanannya. Lantas, apakah Somethinc sudah BPOM atau masih ada beberapa produk dari brand ini yang belum terdaftar?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, kamu perlu memastikan langsung melalui sumber resminya. Namun biar nggak repot, yuk, langsung temukan jawaban soal apakah Somethinc sudah BPOM melalui ulasan berikut! 

Mengenal Brand Somethinc

Sebelum mengetahui apakah Somethinc sudah BPOM, perlu diketahui dulu bahwa merek kecantikan lokal Indonesia ini didirikan oleh Irene Ursula pada tahun 2019. Sebelum mendirikan Somethinc, Irene telah membangun platform e-commerce kecantikan bernama BeautyHaul pada tahun 2014. Pengalaman ini memberinya wawasan mendalam tentang industri kecantikan dan kebutuhan konsumen Indonesia.

Melalui BeautyHaul, Irene menyadari bahwa banyak konsumen Indonesia lebih tertarik pada produk kecantikan dari brand luar karena persepsi kualitas yang lebih baik. Hal ini mendorongnya untuk menciptakan Somethinc, dengan tujuan membuktikan bahwa produk kecantikan lokal dapat bersaing secara global. 

Dalam waktu dua tahun sejak peluncurannya, Somethinc mengalami pertumbuhan pesat dan berhasil mencapai peringkat teratas dalam pangsa pasar perawatan kulit di platform e-commerce. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa produk Somethinc benar-benar berkualitas sehingga dapat diterima dan dipercaya oleh konsumen Indonesia. 

Irene Ursula, sebagai pendiri dan CEO Somethinc, juga terus berinovasi menghadirkan produk kecantikan berkualitas tinggi yang sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia. Namun, terlepas dari itu, apakah Somethinc sudah BPOM? Yuk, simak terus informasi berikut untuk menemukan jawabannya! 



Apakah Somethinc Sudah BPOM?

Sebagai produk kecantikan asli Indonesia, Somethinc telah memastikan keamanan produknya melalui pendaftaran di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Olehnya itu, bagi kamu yang sebelumnya bertanya-tanya apakah Somethinc sudah BPOM, berdasarkan hasil penelusuran melalui laman resmi lembaga tersebut, produk-produk dari brand ini telah memiliki nomor registrasi BPOM. 

Hal itu menunjukkan bahwa produk Somethinc telah melewati proses uji kelayakan sebelum beredar di pasaran. Ini memastikan bahwa produk yang digunakan oleh konsumen aman dan sesuai dengan regulasi yang berlaku di Indonesia.

Baca Juga: Apakah Somethinc Halal? Ketahui Jawabannya Di Sini, Ya!

Pendaftaran di BPOM juga menjadi faktor penting dalam industri kosmetik karena lembaga ini bertugas mengawasi dan menjamin bahwa produk yang dijual nggak mengandung bahan berbahaya atau melebihi batas aman zat tertentu. Dengan memiliki nomor registrasi BPOM, produk Somethinc dipastikan sudah lolos pengujian yang mencakup aspek keamanan, stabilitas formula, serta kepatuhan terhadap standar yang ditetapkan.

Untuk memastikan keaslian dan status registrasi produk, kamu dapat melakukan pengecekan langsung melalui situs resmi BPOM di cekbpom.pom.go.id. Dengan cara ini, pengguna dapat memastikan bahwa produk Somethinc yang mereka beli telah terdaftar dan diakui keamanannya. Jadi, sekarang nggak perlu khawatir lagi soal apakah Somethinc sudah BPOM, ya! 

Apakah Somethinc Aman?

Somethinc merupakan brand kecantikan lokal yang telah teruji keamanannya melalui berbagai aspek. Olehnya itu, bagi kamu yang masih ragu, simak beberapa alasan yang menjamin keamanan produk dari brand ini. 

Sudah Terdaftar di BPOM

Kamu tentu sudah tahu soal apakah Somethinc sudah BPOM atau belum. Dengan mengecek nomor registrasinya di laman resmi BPOM, produk-produk dari merek ini nyatanya sudah lolos serangkaian uji panjang. Mulai dari formulasi hingga proses produksi telah dinyatakan aman, sehingga konsumen nggak perlu khawatir akan adanya efek samping yang berbahaya. 

Bersertifikat Halal

Somethinc telah mendapatkan sertifikasi halal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJH). Hal ini menjadi jaminan bahwa kandungan dalam produknya memenuhi standar kehalalan dan cara produksinya sesuai syariat Islam. Ini membuat produk Somethinc menjadi pilihan aman dan nyaman bagi konsumen Muslim.

Diformulasi dengan Bahan Berkualitas Tinggi

Produk Somethinc dibuat dengan bahan pilihan yang sudah melalui uji keamanan dan sesuai standar internasional. Formulasinya juga difokuskan agar aman untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan berjerawat.

Baca Juga: Review Sea Makeup Setting Spray, Amankah untuk Kulit Berjerawat?

Non-Comedogenic dan Bebas Bahan Berbahaya

Beberapa produk Somethinc telah lolos uji non-comedogenic, artinya nggak menyumbat pori-pori dan aman untuk kulit yang rentan berjerawat. Selain itu, Somethinc nggak menggunakan bahan berbahaya seperti merkuri, hidrokuinon, silikon, atau paraben yang seringkali menjadi pemicu iritasi di kulit. 

Teruji Dermatologis

Sebelum dipasarkan, produk Somethinc telah melalui proses dermatologically tested oleh ahli kulit untuk memastikan pemakaiannya nggak menyebabkan iritasi atau efek samping yang berbahaya. Beberapa produknya juga sudah hypoallergenic, sehingga risiko alergi lebih rendah.

Dengan berbagai aspek keamanan ini, Somethinc terbukti sebagai brand kecantikan yang aman, terpercaya, dan cocok untuk penggunaan sehari-hari. Jadi, mulai dari apakah Somethinc sudah BPOM hingga aspek keamanan lainnya nggak ada yang perlu dirisaukan lagi, ya! 



Rekomendasi Produk Kosmetik Somethinc

Setelah memastikan apakah Somethinc sudah BPOM, kini tak ada alasan untuk nggak menggunakan produk ini. Terlebih, Somethinc menghadirkan berbagai pilihan produk untuk mendukung tampilan kulit secara maksimal. Sebagai rekomendasi, berikut beberapa produk kosmetik dari Somethinc yang patut kamu coba! 

Somethinc Copy Paste Tinted Sunscreen

Somethinc Copy Paste Tinted Sunscreen adalah kombinasi skin tint dan sunscreen dengan SPF 40 PA++++ yang melindungi kulit dari UVA & UVB. Formula ultra ringan dan breathable dari produk ini mampu meratakan warna kulit, memberikan tampilan sehat bercahaya, serta nggak menyumbat pori-pori. 

Efek medium coverage yang buildable membuat hasil penggunaan cushion ini tetap natural tanpa patchy atau abu-abu. Produk ini juga hadir dalam 12 shade yang dirancang khusus untuk kulit Indonesia. Formulanya pun non-komedogenik dan vegan yang membuatnya ideal digunakan sepanjang hari. 



Somethinc Cushion Hooman Breathable

Somethinc Cushion Hooman adalah produk inovatif dengan breathable technology yang memungkinkan kulit tetap bernapas tanpa menyumbat pori-pori. Dengan medium to high coverage, produk ini mampu menyamarkan pori-pori dan garis halus dalam satu tap serta menghasilkan skin matte finish yang tahan lama dan bebas kilap. 

Cushion ini juga diformulasikan dengan oil-control formula, sehingga tetap ringan di wajah tanpa terasa cakey atau cracking. Selain itu, produk ini dilengkapi dengan kandungan sunscreen seperti titanium dioxide ber-SPF 35 PA++++ untuk perlindungan UV dan vitamin E untuk menutrisi kulit. 



Somethinc Cushion Copy Paste Breathable

Seperti produk sebelumnya, Somethinc Cushion Copy Paste juga dirancang dengan breathable technology yang memastikan kulit tetap bernapas tanpa menyumbat pori-pori. Dengan tekstur ringan dan medium to high coverage, cushion ini menyamarkan ketidaksempurnaan secara natural tanpa terasa berat. Hasil akhirnya? morning healthy glow finish yang segar dan tahan lama. 

Istimewanya, produk ini nggak comedogenic, sehingga aman untuk kulit berminyak dan berjerawat. Ditambah SPF 33 PA++, penggunaan cushion ini mampu melindungi kulit dari sinar UV sekaligus memberikan tampilan flawless seharian. 



Itulah beberapa rekomendasi produk Somethinc. Nggak perlu khawatir juga soal apakah Somethinc sudah BPOM karena ketiganya telah mendapat nomor registrasi yang menjamin keamanannya. 

Temukan Produk Kosmetik Somethinc Terbaik untuk Perawatan Wajah Hanya di Kosmetikpedia!

Sekarang nggak perlu bingung lagi memilih produk, Somethinc menawarkan berbagai pilihan perawatan wajah berkualitas yang aman, nyaman, dan cocok untuk semua jenis kulit. Kabar baiknya, kamu bisa temukan produk kosmetik terbaik dari brand ini di Kosmetikpedia. 

Dengan jaminan keaslian produk dan harga spesial, Kosmetikpedia dapat menjadi tempat belanja terpercaya. Jadi, yuk temukan produk Somethinc favoritmu sekarang dengan mengklik tombol di bawah! 



Kosmetikpedia's New Arrival