Pilihan Shade Lip Cream Implora untuk Kulit Sawo Matang

Beberapa orang pengen tahu tentang shade lip cream Implora untuk kulit sawo matang. Soalnya, mayoritas orang Indonesia itu punya warna kulit yang cenderung medium to dark, jadinya penting buat pilih makeup yang tepat. Punya warna kulit yang cenderung gelap itu memang tricky, kalau salah pilih warna makeup bikin wajah kusam atau justru menor.
Tapi tenang aja, sekarang udah banyak banget produk lokal yang paham sama kebutuhan kulit orang Indonesia. Salah satunya brand Implora Cosmetics yang punya pilihan warna lip cream yang cocok buat kamu yang punya kulit sawo matang. Kamu bisa tampil natural tapi tetap fresh, atau mau yang lebih bold pun bisa banget selama tahu cara padu-padannya.
Nggak perlu takut salah pilih, karena warna-warna dari Implora Urban Lip Cream Matte cukup fleksibel dan bisa dipakai buat daily sampai acara formal. Jadi, kamu nggak harus repot-repot coba semua warna, tinggal sesuaikan sama style dan preferensi kamu pribadi. Apalagi kalau kamu lagi cari referensi soal lip cream Implora untuk kulit sawo matang.
Kenapa Harus Pakai Lip Cream Implora?
Implora Urban Lip Cream Matte jadi salah satu produk lokal yang banyak diincar banyak orang di Indonesia. Makanya, nggak heran kalau banyak yang pengen tahu soal rekomendasi shade lip cream Implora untuk kulit sawo matang. Nggak cuma pilihan warnanya yang bisa buat skin tone medium to dark, lip cream ini punya keunggulan lain:
Pilihan Shade yang Banyak
Kamu pasti pernah bingung pilih warna lip cream yang pas, kan? Untungnya, Implora Urban Lip Cream Matte hadir dengan 20 pilihan shade yang lengkap banget, dari warna nude yang manis sampai merah bold yang bikin kamu kelihatan fresh seketika. Jadi, apa pun mood dan kegiatannya, kamu bisa selalu nemuin warna yang sesuai dan bikin kamu makin pede.
Baca Juga: Macam Shade Warna Implora Lip Cream, Ada Pilihanmu?
Dilengkapi dengan Vitamin E
Implora Urban Lip Cream Matte juga sudah dilengkapi dengan vitamin E yang bantu menjaga kelembapan bibir. Jadi, meskipun hasil akhirnya matte, bibir nggak akan ngerasa kering. Buat yang punya kulit sawo matang, formula lembap ini bikin tampilan makin nyatu, makanya cocok banget kalau kamu lagi cari lip cream Implora untuk kulit sawo matang.
Tahan Lama dan Nggak Lengket
Kelebihan lain yang nggak boleh kamu lewatin dari Implora Urban Lip Cream Matte adalah daya tahannya yang luar biasa. Meskipun kamu sibuk seharian, warna lip cream ini tetap stay dan nggak gampang geser, bahkan pas makan atau minum. Plus, teksturnya yang ringan dan nggak lengket bikin kamu nyaman banget pakainya dari pagi sampai malam.


Shade Lip Cream Implora untuk Kulit Sawo Matang
Karena punya banyak varian, banyak orang yang pengen tahu tentang rekomendasi shade lip cream Implora untuk kulit sawo matang yang paling pas. Soalnya, nggak semua warna itu cocok buat dipakai semua skin tone, ada yang bikin keliatan kusam atau justru neon. Makanya, yuk simak beberapa warna lip cream Implora untuk kulit sawo matang ini:
Implora Urban Lip Cream Matte Butterscotch
Kalau kamu suka tampilan bibir yang natural tapi tetap keliatan segar, Implora Urban Lip Cream Matte Butterscotch bisa jadi pilihan yang tepat. Warnanya cenderung nude tapi punya hint peachy yang bikin kulit sawo matang kamu makin terlihat hangat. Cocok dipakai sehari-hari, apalagi kalau kamu suka look yang nggak terlalu mencolok tapi tetap manis.
Implora Urban Lip Cream Matte Gingerbread
Implora Urban Lip Cream Matte Gingerbread punya sentuhan cokelat hangat yang bikin tampilan bibir kamu kelihatan elegan dan nggak berlebihan. Warnanya balance banget di kulit sawo matang, karena nggak terlalu terang tapi juga nggak gelap. Pas banget buat dipakai ke kantor atau acara santai bareng teman, biar look kamu tetap on point.
Implora Urban Lip Cream Matte Red Bean
Kalau kamu pengen tampil yang sedikit lebih berani tapi tetap anggun dan nggak berlebihan, Implora Urban Lip Cream Matte Red Bean ini juaranya. Warna merah kecokelatan ini kasih kesan dewasa, strong, tapi nggak bikin kamu keliatan terlalu menor. Di kulit sawo matang, warnanya malah bisa kelihatan lebih natural banget dan bikin wajah jadi lebih cerah.
Implora Urban Lip Cream Matte Hazelnude
Buat kamu yang suka tampil nude tapi tetap elegan, Implora Urban Lip Cream Matte Hazelnude wajib dicoba. Warna cokelat mudanya tuh pas banget buat tone kulit sawo matang, karena nggak bikin bibir keliatan pucat atau kusam. Nggak heran kalau Hazelnude sering direkomendasikan sebagai lip cream Implora untuk kulit sawo matang best seller.
Implora Urban Lip Cream Matte Redwood
Implora Urban Lip Cream Matte Redwood punya nuansa merah gelap dengan sedikit sentuhan cokelat yang bikin kamu keliatan bold tanpa harus over attractive. Warna ini cocok banget buat acara malam hari atau momen formal yang butuh look elegan dan dewasa serta berwibawa. Kalau pakai ini, kulit sawo matang kamu bakal makin bercahaya sepanjang hari.
Implora Urban Lip Cream Matte Ruby
Kalau kamu suka warna merah yang sedikit lebih klasik, Implora Urban Lip Cream Matte Ruby adalah jawabannya yang paling tepat. Shade ini punya efek mencerahkan wajah dan gigi, jadi bikin bibir kamu jadi pusat perhatian tanpa keliatan too much yang justru bikin nggak pede. Shade ini cocok buat kamu yang pengen tampil percaya diri tapi tetap sopan.
Implora Urban Lip Cream Matte Carolina
Implora Urban Lip Cream Matte Carolina tuh semacam campuran antara pink tua dan hint cokelat, hasil akhirnya super cantik di kulit sawo matang. Nggak terlalu pucat atau bahkan bold, tapi juga nggak kalah nyala kalau dibanding shade-shade lainnya. Lip cream Implora shade Carolina ini cocok buat kamu yang suka warna feminin dengan sentuhan elegan.
Implora Urban Lip Cream Matte Red Gala
Buat kamu yang suka tampil glamor, Implora Urban Lip Cream Matte Red Gala bisa jadi sahabat baru kamu. Warna merahnya tuh kaya, deep, dan penuh karakter, cocok banget buat kamu yang suka tampil jadi pusat perhatian. Nggak cuma bikin bibir kamu menyala, tapi juga cocok buat kamu yang punya kulit sawo matang dan pengen tampil beda.


Tips Memilih Lip Cream yang Cocok untuk Kulit Bibir Kamu
Memang ada banyak shade lip cream Implora untuk kulit sawo matang yang bisa kamu coba. Tapi, biar nggak salah langkah, nggak ada salahnya kalau kamu pilih warnanya sendiri dengan beberapa trik yang tepat. Makanya, kamu harus membekali diri dengan informasi tentang tips memilih lip cream yang cocok untuk kulit bibir berikut ini biar nggak menyesal:
Tahu Skintone Kamu
Pertama-tama, penting banget buat tahu skintone kamu sebelum beli lip cream. Skintone itu kayak panduan dasar biar kamu nggak salah pilih warna, karena nggak semua shade cocok di semua jenis kulit. Kalau kamu tahu skintone kamu warm, cool, atau neutral, kamu jadi lebih gampang nemuin warna yang bisa bikin wajah kelihatan lebih cerah dan fresh.
Pastikan Undertone Kamu
Kamu juga perlu pastiin undertone, karena ini bisa bantu dapetin hasil akhir yang lebih harmonis. Misalnya, kalau undertone kuning atau olive, pilih lip cream dengan nuansa hangat seperti brick red. Ini juga alasan kenapa banyak shade lip cream Implora untuk kulit sawo matang disesuaikan dengan undertone biar hasilnya makin natural.
Baca Juga: Apa Warna Liptint Implora yang Bagus untuk Remaja? Cek, Yuk!
Lihat Kondisi Bibir Kamu
Jangan lupa cek kondisi bibir kamu juga, ya! Kalau bibir kamu cenderung kering atau gampang pecah-pecah, kamu butuh lip cream dengan formula yang lebih melembapkan dan ringan, biasanya mengandung vitamin E. Soalnya, produk yang terlalu matte bisa bikin garis-garis bibir makin kelihatan dan malah bikin makeup kamu kelihatan nggak rapi.
Perhatikan Bentuk dan Ukuran Bibir
Bentuk dan ukuran bibir juga punya pengaruh besar dalam memilih lip cream. Kalau bibir kamu tipis, warna terang dan glossy bisa bantu kasih efek yang lebih penuh atau bahkan sexy. Sementara kalau bibir kamu udah cukup tebal, warna bold seperti maroon atau burgundy bisa bikin tampilan kamu makin lebih menarik tanpa kelihatan berlebihan.
Temukan dan Dapatkan Lip Cream untuk Mempercantik Bibir Kamu Hanya di Kosmetikpedia!
Demikian penjelasan mengenai rekomendasi beberapa shade lip cream Implora untuk kulit sawo matang yang bisa kamu pilih sesuai preferensi dan kebutuhan. Meski punya kulit sawo matang, kamu bisa tetap tampil menarik dengan riasan bibir yang tepat. Tunggu apalagi? Yuk, dapatkan Implora Urban Lip Cream Matte yang asli di Kosmetikpedia!

