5 Cara Merawat Wajah Saat Puasa, Bikin Kulit Tetap Sehat

Cara merawat wajah saat puasa mungkin menjadi informasi yang sedang kamu butuhkan. Nyatanya, puasa nggak hanya mempengaruhi tubuh, tetapi juga berdampak pada kesehatan kulit. Kurangnya asupan cairan di siang hari dapat menyebabkan kulit menjadi lebih kering, kusam, dan kehilangan kelembapan alaminya.
Selain itu, perubahan pola makan dan istirahat juga bisa memicu masalah kulit, seperti jerawat atau iritasi. Oleh karena itu, merawat wajah saat puasa menjadi langkah penting agar kulit tetap sehat dan bercahaya. Lalu, apa saja cara terbaik yang perlu dilakukan? Yuk, simak panduan cara merawat wajah saat puasa berikut ini!
Pentingnya Perawatan Kulit Wajah Selama Puasa
Puasa membawa banyak manfaat bagi tubuh, tetapi juga bisa mempengaruhi kondisi kulit. Maka, untuk memastikan kesehatannya tetap terjaga meski kekurangan cairan, perawatan kulit sangat penting dilakukan. Namun, sebelum tahu bagaimana cara merawat wajah saat puasa, pahami dulu beberapa alasan mengapa perawatan kulit wajah selama puasa nggak boleh diabaikan.
Mencegah Kulit Kering
Selama berpuasa, tubuh kehilangan banyak cairan karena nggak dapat asupan air dalam waktu yang lama. Akibatnya, kulit bisa menjadi lebih kering, terasa kasar, bahkan mengelupas. Oleh karena itu, hidrasi kulit dari luar dengan menggunakan pelembap sangat penting untuk menjaga kelembapan alami wajah.
Mengontrol Produksi Minyak Berlebih
Dehidrasi sering kali membuat kulit memproduksi lebih banyak minyak sebagai respons alami untuk menjaga kelembapan. Hal ini dapat menyebabkan kulit tampak lebih berminyak dan rentan berjerawat. Penggunaan produk perawatan bisa membantu mengontrol produksi minyak dan menjaga keseimbangan kulit.
Mencegah Jerawat dan Iritasi
Perubahan pola makan, kurang tidur, dan stres selama puasa bisa memicu timbulnya jerawat. Kulit yang lelah juga lebih rentan mengalami iritasi. Untuk mencegahnya, penting memakai produk yang mengandung bahan menenangkan serta hindari makanan berminyak dan tinggi gula yang bisa memicu jerawat.
Baca Juga: Produk Eksfoliasi untuk Wajah Berminyak dan Berjerawat yang Aman
Melindungi Kulit dari Paparan Sinar Matahari
Saat berpuasa, tubuh cenderung lebih lemah dalam melawan efek buruk sinar matahari karena kurangnya asupan nutrisi. Di sisi lain, paparan sinar UV bisa mempercepat penuaan dini dan memperburuk kondisi kulit kering. Maka dari itu, menggunakan sunscreen sangat penting, terutama jika sering beraktivitas di luar ruangan.
Menjaga Kecerahan dan Kesehatan Kulit
Kurangnya asupan vitamin dan antioksidan selama puasa turut membuat kulit terlihat kusam. Selain menjaga asupan makanan bergizi saat sahur dan berbuka, penggunaan serum pencerah dan pelembap dapat membantu menjaga kecerahan kulit selama puasa.
Jadi, itulah pentingnya mengetahui cara merawat wajah saat puasa. Dengan perawatan yang tepat, kulit tetap sehat, lembap, dan bercahaya sepanjang bulan Ramadan.


5 Cara Merawat Wajah Saat Puasa
Kamu tentu sudah tahu bahwa puasa dapat mempengaruhi kondisi kulit, maka jika nggak dirawat dengan baik, kulit bisa menjadi kering, kusam, atau bahkan lebih berminyak dari biasanya. Untuk menghindarinya, berikut beberapa cara merawat wajah saat puasa yang bisa kamu terapkan agar tetap sehat dan bercahaya.
Cukupi Kebutuhan Cairan
Selama puasa, tubuh nggak mendapatkan cairan selama berjam-jam yang bisa membuat kulit menjadi kering, kusam, dan kehilangan elastisitasnya. Maka, pastikan untuk minum setidaknya 8 gelas air saat sahur dan berbuka agar kulit tetap terhidrasi dari dalam. Konsumsi buah dengan kandungan air tinggi, seperti semangka juga bisa membantu menjaga kelembapan kulit.
Gunakan Skincare yang Melembapkan
Selain memenuhi kebutuhan cairan dari dalam, kamu juga wajib menggunakan skincare yang memberikan hidrasi maksimal, seperti toner, serum, dan pelembap dengan kandungan hyaluronic acid, aloe vera, atau centella asiatica. Selain melembapkan, produk dengan bahan tersebut membantu menenangkan kulit dan mengurangi iritasi.
Baca Juga: Rekomendasi Moisturizer Cruelty Free untuk Kulit Sehat dan Lembap
Konsumsi Makanan Sehat dan Bergizi
Asupan makanan saat sahur dan berbuka sangat berpengaruh pada kesehatan kulit. Pastikan untuk mengonsumsi sayur dan buah kaya vitamin A, C, dan E, yang membantu menjaga kelembapan dan elastisitas kulit. Hindari makanan manis, pedas, dan berminyak karena dapat memicu jerawat dan peradangan kulit.
Jaga Pola Tidur yang Cukup
Perubahan jadwal tidur saat Ramadan bisa membuat kulit terlihat lelah dan kusam. Kurang tidur juga dapat mempercepat munculnya garis halus dan mata panda. Jadi, usahakan tetap tidur 6-8 jam per hari, meskipun harus menyesuaikan dengan waktu sahur dan ibadah malam.
Lindungi Kulit dari Paparan Matahari
Aktivitas di siang hari saat puasa bisa membuat kulit lebih rentan terhadap sinar UV. Olehnya itu, gunakan sunscreen minimal SPF 30 setiap pagi dan reapply setiap beberapa jam terutama jika beraktivitas di luar ruangan. Ini akan membantu mencegah kulit kusam dan mengurangi risiko penuaan dini akibat paparan sinar matahari.
Jadi, itulah cara merawat wajah saat puasa. Dengan menerapkan hal ini, kesehatan kulit bisa tetap terjaga dan kamu nggak perlu khawatir soal risiko kulit kering dan kusam!


Rekomendasi Skincare Lokal untuk Merawat Wajah Saat Puasa
Menerapkan cara merawat wajah saat puasa nggak akan maksimal jika kamu asal dalam menggunakan produk. Olehnya itu, penting memilih skincare yang tepat agar kulit tetap sehat dan terawat secara optimal. Terkait itu, berikut sejumlah rekomendasi skincare lokal yang bisa membantu merawat kulit selama puasa.
Optimize Shine Beauty Cleanser
Membersihkan wajah adalah langkah paling utama yang nggak boleh dilewatkan. Optimize Shine Beauty Cleanser hadir sebagai pembersih wajah yang efektif, termasuk untuk kulit berjerawat. Diperkaya dengan salicylic acid, niacinamide, dan ekstrak licorice, produk ini membantu membersihkan pori-pori, mengurangi minyak berlebih, serta mencerahkan kulit tanpa membuatnya kering.
TLF Beauty Water
Setelah mencuci wajah, lanjutkan dengan toner untuk menyegarkan dan menyeimbangkan pH kulit. TLF Beauty Water bisa jadi pilihan terbaik karena mengandung bahan alami seperti daun sirih, daun zaitun, panax ginseng, dan buah tin yang membantu mengatasi jerawat, menenangkan kulit, dan memberikan kelembapan ekstra.
-
Product on saleTLF BEAUTY MICELLAR WATER 100 MLOriginal price was: Rp 50.000.Rp 37.400Current price is: Rp 37.400.
Optimize Shine Whitening Glow Serum
Kulit yang cenderung kusam saat puasa memerlukan serum pencerah. Sebagai referensi, ada Optimize Shine Whitening Glow Serum yang mengandung niacinamide, centella asiatica, vitamin C, dan bisabolol yang membantu menenangkan, mencerahkan dan meratakan warna kulit, serta menghilangkan flek hitam.
Moriganic Hydro Cream Moisturizer
Menjaga kelembapan kulit sangat penting selama puasa. Moriganic Hydro Cream Moisturizer hadir dengan tekstur watery gel ringan yang mengandung centella asiatica, niacinamide, dan hyaluronic acid untuk melembapkan, menenangkan peradangan, serta membuat kulit lebih kenyal dan bercahaya.
-
MORIGANIC HYDRO CREAM MOISTURIZERRp 162.800
Moriganic UV Watery Sun Cream
Paparan sinar matahari tetap harus diwaspadai meski sedang berpuasa. Sebagai proteksi, kamu bisa menggunakan Moriganic Watery Sun Cream yang mengandung SPF 50 PA++++, licorice extract, dan DNA salmon yang nggak hanya melindungi kulit dari sinar UV tetapi juga membantu mengontrol minyak dan mencegah jerawat.
Jadi, itulah sejumlah produk terbaik yang bisa kamu gunakan saat menerapkan cara merawat wajah saat puasa. Dengan rangkaian skincare ini, kulit tetap terhidrasi, terlindungi, dan tampak segar selama bulan puasa.
Butuh Skincare yang Cocok Selama Puasa? Dapatkan Produknya dengan Harga Spesial di Kosmetikpedia!
Sekarang nggak perlu khawatir lagi soal kulit kering dan kusam selama puasa. Dengan rangkaian skincare pilihan, kesehatan kulit akan terjaga dan terhindar dari berbagai masalah.
Kabar baiknya, Optimize Shine Beauty Cleanser hingga Moriganic Watery Sun Cream bisa kamu dapatkan dengan harga spesial di Kosmetikpedia. Di sini, kamu juga bisa menemukan koleksi skincare lainnya yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini, yuk, klik banner di bawah dan segera lengkapi rutinitas perawatan kulitmu!

